29 Juni 2012

Jeruk Nipis : Si Mungil yang Tinggi Manfaat


Siapa yang tak mengenal jeruk nipis? Jeruk nipis (Citrus aurantifolia) sering di jumpai di dunia kuliner sebagai penyegar, campuran minuman, atau penghilang bau amis.

Di bidang kesehatan, jeruk nipis pun turut memberikan sumbangsihnya. Ritual tradisional yang telah diketahui sejumlah orang adalah manfaatnya ssebagai obat batuk. Mencampurkan sari buah jeruk nipis ke dalam satu sendok kecap manis merupakan langkah praktis yang umumnya dilakukan sebelum batuk semakin meradang. Namun Anda dapat menemukan manfaat lainnya, antara lain membantu mengatasi rasa mual.

Sejumlah orang pernah mengalami rasa mual pada saat melakukan perjalanan darat, laut, atau bahkan udara. Dengan mencampurkan sari buah nipis ke dalam air dingin, menambahkan gula pasir, lalu meminumnya, perut akan terasa nyaman dan rasa mual bisa dikurangi. Minuman ini dapat dikonsumsi sebelum atau saat dalam perjalanan.

Khasiat selanjutnya yakni menjaga kesehatan mulut, terutama untuk menyegarkan pernapasan. Caranya, campurkan sari jeruk nipis dengan madu. Racikan tersebut dapat diminum 1-2 sendok setiap hari. Jangan lupa untuk tetap menggosok gigi dengan rajin. Alhasil, Anda tak perlu lagi mengeluarkan kocek tambahan untuk membeli produk mouthwash.

Bagi yang lebih sering melakukan aktivitas berat di luar ruangan, tentu sering menjumpai keluhan pegal-pegal di sekitar kaki, tungkai leher, dan persendian lainnya. Akibatnya tidur sering terganggu dan kurang bersemangat untuk melakukan aktivitas selanjutnya. Tak perlu khawatir, Anda dapat mengatasinya dengan jeruk nipis.

Untuk mengurangi pegal-pegal di sekitar kaki, campurkan dua sendok teh sari jeruk nipis, 1 cm jahe, yang sudah dimemarkan, dan 1 sendok makan madu asli ke dalam segelas air hangat.  Minum racikan tersebut selagi hangat setelah mandi atau sebelum tidur. Kondisi tubuh pun dapat kembali prima pada esok hari.

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar